Tugas Sekolah, Artikel Pendidikan, Mata Pelajaran PKn, Bahasa Indonesia, IPA, Matematika, Bahasa Inggris, IPS, Sejarah, Geografi, Penjaskes, Bahasa Jawa, Seni Budaya dan Keterampilan, Bahasa Inggris, Tata Boga, PR Pekerjaan Rumah, LKS Lembar Kerja Siswa

Monday, May 12, 2014

Apa yang Dimaksud dengan Ekosistem?

Apa yang Dimaksud dengan Ekosistem? - Ekosistem adalah merupakan kesatuan fungsional antara makhluk hidup dengan lingkungannya yang di dalamnya terdapat hubungan dan interaksi yang sangat erat dan saling memengaruhi. Ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya dalam suatu ekosistem disebut ekologi.

Ekologi berasal dari bahasa Yunani yaitu:

  1. oikos yang berarti rumah atau tempat hidup
  2. logos yang artinya ilmu
Jadi ekologi adalah ilmu yang mempelajari interaksi antar-makhluk hidup dan interaksi antara makhluk hidup dan lingkungannya. Dalam ekologi, kamu akan mempelajari makhluk hidup sebagai satu kesatuan dengan lingkungannya.
Suatu ekosistem disusun oleh 2 komponen utama, yaitu:
  1. komponen biotik meliputi berbagai jenis makhluk hidup, seperti manusia, hewan, dan tumbuhan.
  2. komponen abiotik meliputi lingkungan fisik dan kimia (lingkungan tak hidup).
Dalam suatu ekosistem selalu terjadi interaksi komponen-komponen penyusunnya, misalnya manusia membutuhkan tumbuhan hijau untuk makanannya, begitu juga tumbuhan hijau memerlukan campur tangan manusia untuk berkembang biak. Dalam hal ini, dalam suatu ekosistem tumbuhan hijau berperan sebagai produsen.

Selain tumbuhan, terdapat pula jenis makhluk hidup lainnya yang juga berinteraksi terhadap komponen ekosistem lainnya, misalnya jamur. Dalam ekosistem, jamur berperan sebagai dekomposer pada suatu ekosistem.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Orang desa yang ingin berbagi informasi, misalnya pemanfaatan pekarangan untuk menanam warung hidup secara organik

Related : Apa yang Dimaksud dengan Ekosistem?

Terima kasih sudah membaca blog tugas sekolah SD SMP SMA SMK, silahkan tinggalkan komentar